Jumat, 10 Juli 2009

KECEPATAN INTERNET SAMPAI 40 Gbps Wow..


Belum lama kami sempat memberi kabar mengenai kecepatan internet yang bisa mencapai 1,2Gbps dan belum juga sempat kami membayangkannya, sudah lahir sebuah kecepatan internet yang konon bisa mencapai 40Gbps.

Peter Lothberg (legenda di bidang internet) dari Swedia adalah penemu teknologi "gila" ini.

Melalui modul teknologi terbaru dan penggunaan kabel fiber optik yang sangat berkualitas, teknologi ini memungkinkan untuk menstransfer data secara langsung antara 2 ruter (router) yang berjarak sampai dengan 2.000 km tanpa menggunakan alat tambahan lainnya (transporder).

Aduh, cukup sudah kami mendengar berita seperti ini, kami cukup bersyukur apabila bisa menikmati kecepatan internet hanya 10Mbps tetapi gratis dan tak terbatas.

Sumber berita
40GBps net connection used as a dryer

KECEPATAN INTERNET SAMPAI 1,2 Gbps


Sebenarnya kami paling malas untuk menulis artikel mengenai kecepatan koneksi internet dan juga biaya internet di negara lain karena hal ini akan membuat hati kami sedih dan pilu mengingat kondisi koneksi internet di Indonesia.

Tetapi tidak ada salahnya, kami mencoba berbagi berita yang paling "heboh" saat ini.

Sebuah proyek kerjasama senilai 342 milyar dollar antara Mitsubishi Heavy Industries dengan Japan Aerospace Exploration Agency (JAXA) belum lama ini telah meluncurkan satelit yang diberi nama Kizuna Satellite.

Satelit ini nantinya digunakan untuk kepentingan koneksi internet dan berita "heboh"-nya adalah kecepatan yang bisa dicapai melalui Kizuna Satellite adalah 1,2 Gbps (Gigabyte per second).

Sebagai informasi, kecepatan internet saat ini adalah sekitar 8 mbps, jadi hampir sekitar 150 kali lebih cepat dibandingkan saat ini.

Berarti untuk mendownload 1 buah film di DVD, butuh waktu hanya kurang dari 10 detik.

Kalau masuk ke Indonesia, berapa harganya yah untuk langganan per bulan?

Sumber berita
Japan's Kizuna Satellite to Beam Souped Up Internet Connection Back Home