Selasa, 14 Juli 2009

PERPUSTAKAAN DIGITAL

Oleh : Prof. Yanto

Perkembangan zaman menjadikan semua lini bidang kehidupan membutuhkan komputerisasi. Begitu juga tentang perpustakaan, saatnya perubahan sistem perpustakaan yang konvensional menjadi perpustakaan digital. Mulai dengan penggunaan sistem informasi perpustakaan sampai dengan perpustakaan online.

Pada hari Kamis, 28 Mei 2009 bertempat di UNIKA Semarang, ketua STMIK AMIKOM Yogyakarta, Prof. Dr. M. Suyanto, MM menjadi pembicara Seminar Nasional Perpustakaan yang diadakan oleh Badan Arsip dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah, bekerja sama dengan UNIKA. Walau Prof. Yanto tidak memiliki basic ilmu keperpustakaan, tapi beliau menguasai pengetahuan tentang teknologi yang dapat digunkan untuk menjadikan perpustakaan masa depan.

Dalam pemaparanya Prof. Yanto menunjukkan bahwa teknologi dan perpustakaan dapat bersinergi secara baik. Penggunaan komputer sebagai media pendataan buku dan sirkulasinya pastinya dapat memabantu para pustakawan dalam menjalankan tugasnya. Seperti yang dilakukan di perpustakaan STMIK AMIKOM Yogyakarta, di sini semua pendataan dan sirkulasi buku menggunakan komputerisasi dan barcode. Sehingga pelayanan peminjaman buku dapat dilakuakn dalam waktu kurang dari 3 menit Bahkan semua terintegerasi dengan sistem akademi kampus.

Penggunaan internet dapat pula digunakan untuk melakukan komunikasi dan transaksi perpustakaan dari jarak jauh. Seperti yang juga dilakukan STMIK AMIKOM Yogyakarta, penggunaan Digital Library dapat digunakan untuk melakukan searching dan pemesanan buku serta CD yang menjadi koleksi perpustakaan STMIK AMIKOM Yogyakarta dengan menggunakan media internet. Selain itu STMIK AMIKOM Yogyakarta juga memiliki aplikasi Amikom Mobile yang dapat diinstall di telepon genggam. Dengan Amikom Mobile mahasiswa dapat melakuakan cek nilai KHS, cek jadwal, searching buku perpustaakan dan lain lain.

Jadi kelak, sebuah perpustakaan dapat di akses dari berbagai dunia. Buku-buku akan berbentuk e-book sehingga pengguna tidak perlu datang langsung ke perpustakaan. Bahakan sekarang indikasinya sudah menuju ke arah itu. Banyak referensi luarnegeri dalam bentuk resensi buku dapat diakses dan digunakan untuk landasan teori. Resensi buku tersebut dapat diperoleh dari perpustakaan melalui internet.

Dalam seminar ini para pustakawan dari berbagai daerah, dibukakan cakrawala bahwasanya teknologi bukan menghambat orang untuk berkunjung ke perpustakaan, namun dapat disinergikan. Para pengunjung dapat mengunjungi perpustakaan secara online. Para pustakawan juga akan semakin dipermudah dengan adanya teknologi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar